However, Although, Even though & Though

Although, Even though & Though

Ketiga kata ini diletakkan di depan kalimat atau klausa yang memiliki kata kerja.

Although/Even though/though everyone played well, we lost the game. ATAU
We lost the game although/even though/though everyone played well.
(Kami kalah walaupun semua pemain bermain dengan baik)

Though banyak digunakan dalam percakapan sehari-hari atau percakapan tidak resmi dan letakknya di akhir kalimat. Namun although dan even though tidak dapat diletakkan di akhir kalimat.

Everyone played well. We still lost the game, though.
(Semua pemain bermain dengan baik, namun, kami kalah dalam pertandingan itu)

Although dan though dapat diletakkan sebelum kata adjectives, adverbs, atau adverbial phrase.

His first acting role, though/although small, was a great success.
(Penampilannya yang perdana, walaupun kecil, namun itu sebuah kesuksesan yang luar biasa)

However

However digunakan untuk situasi yang lebih formal/resmi. However diikuti dengan koma dan dapat diletakkan di awal atau di akhir kalimat.

Everyone played well. however, we still lost the game. ATAU
Everyone played well. We still lost the game, however.



Sumber Tulisan: www.ismailmidi.com http://ismailmidi.com/article-however-though-even-though-and-although.html#ixzz2TJ7YG8Tp
Diberdayakan oleh Blogger.

 
Design by Sh4ring-inform4tion | Bloggerized by Arief Permana - Berbagi Ilmu dan Info | Indahnya Berbagi